Cara Mengganti/Mengatur Aplikasi Default untuk Membuka File di Windows 8.1

01.30
Pada pertama kali Windows 8.1 dirilis, Microsoft membuat Windows 8.1 dengan aplikasi metro sebagai aplikasi tetap (aplikasi default) untuk membuka suatu file. Kini setelah Windows 8.1 Update 1 diterima, aplikasi desktop dijadikan sebagai aplikasi default untuk pengguna mouse dan keyboard (bukan layar sentuh). Namun bisa saja ada aplikasi metro yang ditetapkan sebagai aplikasi default. Hal ini dikarenakan tidak ada aplikasi desktop lagi yang dapat dijadikan sebagai aplikasi default untuk membuka file.

Buka PC Settings. Caranya arahkan kursor mouse ke sudut kanan bawah, arahkan kursor sedikit ke atas, klik Settings, klik Change PC Settings. Klik di sini untuk mengetahui cara membuka PC Settings lebih lanjut.

Masuk ke Search and apps > Default. Di sinilah tempatnya untuk mengatur/mengganti aplikasi default di Windows 8.1.
cara mengganti/mengatur aplikasi default untuk membuka file di windows 8.1

Klik pada aplikasi yang dijadikan sebagai aplikasi default. Untuk mengganti aplikasi yang sudah ditetapkan sebagai default, maka klik nama aplikasi yang tersedia. Pilih Look for an app in the Store untuk mencari dan mengunduh aplikasi jika Anda tidak memilikinya.
Catatan: Anda hanya dapat menetapkan aplikasi yang sudah tersedia di dalam menu.
 Kurang rinci? Berkomentar saja melalui kotak komentar.

Artikel Lainnya

Previous
Next Post »
Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar Yang Anda Sukai

Tidak ada komentar