Cara Membuat Command VB6 terbuka di Browser

12.26
Cara Membuat Command VB6 terbuka di Browser


CARAKU404.COM | Kali ini sayaakan membagikan satu tutorial pemograman lagi yaitu bagaimana cara membuat tombol commanda terberuka dibrowser. Maksud dari judul diatas adalah biasanya dalam membuat sebuah software atupun program kita sering kali mencantumkan sebuat kata yaitu About me ataupun Contact agar si pemakai software tersebut dapat tau siapa yang menjadi programmer untuk menciptakan sebuah software ataupun program yang dipakainya. Nah, disiti kita membahas tutorialnya dengan menggunakan Visual Basic 6.0 ataupu lebih mudah dikenal dengan sebutan VB6. Seperti yang terlihat pada gambar diasat, saya telah membuat sebuah form dengan standart EXE. Untuk tutorialnya anda harus mengikutinya seperti dibawah ini :
  • Pertama, bukalah VB6 anda dan langsung saja buat sebuah form dengan Standart EXE
  • Kemudian, masukkan 3 buah commanda pada form tersebut
  • Lalu, ubahlah Captionnya dari Command 1, Command 2, Command 3 menjadi tombol yang anda inginkan seperti yang saya buat pada gambar diatas
  • Yang anda ubah hanyalah Caption nya biarlah name nya standart tanpa anda ubah
Nah, jika anda telah melakukan seperti yang ada pada langkah-langkah diatas, sekarang bagaimana caranya agar waktu anda jalankan program tersebut dan anda klik tombolnya terbuka dibrowser internet anda seperti Chrome, Mozilla Firefox dan semacamnya. Sebenarnya cukup mudah, namun juga cukup sulit bagi yang belum mengerti ataupun yang baru belajar pemograman. Yang harus anda lakukan sekarang adalah double klik pada command yang anda masukkan tadi dan akan muncul tempat untuk memasukkan coding ataupun syntax agar program tersebut berjalan dengan yang kita harapkan. Namun, saya harus memasukkan coding apa ?

Tenang saja, sebenarnya codingnya cukup pendek hanya setengah baris saja. Untuk coding ataupun syntaxnya anda bisa meng-copy paste langsung dari sini : OpenURL "http://www.caraku404.com", Me.hwnd  , silahkan anda copas coding tersebut dan masukkan ke tempat untuk memasukkan coding pada saat anda double klik pada salah satu command tadi. Yang berwarna merah tersebut adalah tujuan link yang akan terbuka saat anda klik pada command yang anda masukkan coding tersebut, silahkan anda ganti dengan link masing-masing ataupun dengan link profile facebook anda. Namun tutorialnya belum selesai, anda program anda baru setengah jalan. Untuk membuat program anda berjalan sekarang anda harus menambahkan sebuah " Module " , jika anda belum paham bagaimana cara menambahkan module, anda bisa ikuti langkah-langkah dibawah ini :
  • Pertama, silakan anda klik kanan pada project yang berada disebelah kanan atas
  • Selanjutnya,  silahkan klik pada tulisan Add dan pilih Module
  • Selesai
Nah, jika modulnya sudah anda tambahkan sekarang double klik pada module tersebut dan akan keluar tempat untuk memasukkan coding seperti yang anda lakukan dengan tutorial diatas tadi, silanjutnya silahkan anda copy coding yang ada dibawah ini dan pastekan di tempat memasukkan coding pada module tersebut.
Public Declare Function ShellExecute Lib "shell32.dll" Alias "ShellExecuteA" _
(ByVal hwnd As Long, _
ByVal lpOperation As String, _
ByVal lpFile As String, _
ByVal lpParameters As String, _
ByVal lpDirectory As String, _
ByVal nShowCmd As Long) As Long
Public Sub OpenURL(situs As String, sourceHWND As Long)
Call ShellExecute(sourceHWND, vbNullString, situs, vbNullString, vbNullString, 1)
End Sub
Jika semua langkah-langkahnya telah anda ikuti, sekarang coba anda jalankan program yang anda buat tersebut dengan cara tekan F5 pada keyboard anda dan silahkan klik salah satu command yang telah anda masukkan coding diatas tadi yang ada linknya. Jika saat anda klik salah satu command tersebut sudah terbuka dibrowser anda maka program anda telah berjalan sempurna dan tutorialnya pun telah berakhir. Hanya sekian yang dapat saya share semoga bisa bermanfaat dan berguna bagi yang ingin mempelajari dunia programming. Serta jangan lupa untuk berkunjung dilain waktu karena CARAKU404.COM akan selalu mengupdate artikel setiap saatnya termasuk juga tutorial pemograman.

Terimakasih

Artikel Lainnya

Previous
Next Post »
Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar Yang Anda Sukai

5 komentar

Wahh baru tau :D kalo di VS bisa gak gan

Balas

wahh ane baru nih gan,,infonya sangat bermanfaat :) nice share...

Balas

iya gan, terimakasih atas kunjungannya :)

Balas

salam kenal gan

saya jd ingin belajar nie ke sini

Balas