Cara Skip Mi Account (This Device is Locked) di Cusrom MIUI

Mahasiswa Premium 18.07

Cusrom OS | Cara Skip Mi Account (This Device is Locked) pada custom rom MIUI. Siapa sih yang tidak tertarik dengan tampilan interface dari MIUI milik Xiaomi ini? Dengan tampilannya yang menarik membuat banyak pengguna Android tertarik mencoba ROM MIUI tersebut. Untuk mencoba ROM MIUI sekarang pengguna Android tidak harus mempunyai HP Xiaomi karena banyak opreker yang mencoba memporting ROM tersebut ke berbagai merek perangkat Android. Namun sayangnya terkadang untuk menggunakan ROM tersebut pengguna harus memiliki Akun Mi untuk dapat menjalankannya.

Akun Mi merupakan layanan yang diciptakan Xiaomi untuk melindungi perangkat dari orang yang tidak bertanggung jawab, dimana layanan ini dapat melacak keberadaan lokasi HP kita maupun mengunci dan menghapus data perangkat dari jarak jauh. Selain itu, layanan ini juga berfungsi untuk mengakses layanan yang disediakan Xiaomi seperti Mi Talk, Mi Cloud, Mi Phone, dan forum Mi. Fitur tersebut tentunya sangat berguna sekali dengan tingkat keamanan yang cukup handal, namun jika lupa password fitur tersebut akan menjadi masalah cukup cukup besar.


Untuk pengguna custom rom MIUI kalian tidak perlu khawatir lagi jika menemukan masalah dengan namanya Mi Account, misalnya yang sering dialami pengguna custom rom MIUI adalah This Device is Locked. Nah sekarang Anda cukup menginstall Fix MIUI Akun melalui custom recovery CWM atau TWRP. File Fix MIUI Akun ini bisa Anda terapkan ke berbagai perangkat Android yang menggunakan custom rom MIUI seperti perangkat Android yang sering di oprek adalah Andromax, Evercoss, Lenovo, dan perangkat lainnya.

Cara Install File Fix Mi Account

  1. Download file Fix Mi Account.
  2. Masuk ke custom revovery CWM atau TWRP.
  3. Kemudian pilih menu Install dan cari file yang tadi telah Anda download.
  4. Tunggu sampai proses selesai, lalu pilih Wipe Cache/Dalvik.
  5. Terakhir pilih Reboot system.
  6. Selesai.
Kini Anda sudah dapat menjalankan ROM MIUI dengan baik, silahkan berkreasi dan mencoba. Semoga berhasil...!!!

Artikel Lainnya

Previous
Next Post »
Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar Yang Anda Sukai

Tidak ada komentar