Nah bagi kamu pengguna Andromax C yang ingin melakukan root, pada kesempatan kali ini saya akan membagikan tutorial cara root Andromax C tanpa PC dengan menggunakan aplikasi Framaroot. Sebelum memulai tutorial cara root Andromax C, pastikan kamu melakukan dengan tanggung jawab kamu sendiri. Sebab saya tidak bertanggung jawab bila ada kesalahan atau kerusakan pada HP sobat. DWYOR (Do With Your Own Risk).
Cara Root Androma C tanpa PC
- Download aplikasi Framaroot APK
- Kemudian Install dan jalankan aplikasinya
- Pada bagian form pilihan, sobat pilih SuperSU
- Berikutnya dibawahnya pilih exploit Gandalf
- Jika berhasil nanti akan muncul notifikasi Succes, lalu restart atau reboot Andromax C sobat.
- Setelah menyala, nanti akan ada aplikasi baru yang bernama SuperSU. Jika terdapat aplikasi tersebut, berarti Andromax C sobat telah berhasil di root.