Jika Anda sampai lupa password atau email akun Google maka Anda tidak dapat melakukan verifikasi akun Google sehingga Samsung Galaxy tidak akan bisa masuk ke homescreen untuk digunakan lagi. Selain lupa, ada juga beberapa kasus yaitu pengguna membeli Samsung Galaxy bekas atau second sehingga saat login ia tidak tau akun Google yang pernah di sinkronisasikan waktu dulu karena ia tidak menanyakannya. Nah untuk mengatasi permasalahan pada verifikasi akun Google pada Samsung, Anda bisa mencoba tutorial yang akan saya bagikan tanpa menggunakan kabel USB OTG jadi tutorial ini bisa dibilang agak rumit kalau cuma dilihat saja tapi kalau langsung dicoba saya yakin mudah untuk dipahami.
Cara ini work pada beberapa perangkat:
- Samsung Galaxy S5 Neo G903F, G903W
- Samsung Galaxy S5 G900F, G900I, G900M, G900A, G900T, G900W8, G900K/G900L/G900S
- Samsung Galaxy Note 4 N910F, N910K/N910L/N910S, N910C, N910FD, N910FQ, N910H, N910G, N910U
- Samsung Galaxy Grand Prime SM-G531H, SM-G531F, SM-G530FZ
- Samsung Galaxy Note Edge N915FY, N915A (AT&T), N915T, N915K/N915L/N915S, N915G, N915D
- Samsung Galaxy Core Prime VE SM-G361H, SM-G360T1
- Samsung Galaxy A3 (2016) A310M, A310Y
- Samsung Galaxy A5 (2016) A510M, A510FD, A5100, A510Y
- Samsung Galaxy A7 (2016) A710M, A710FD, A7100, A710Y
- Samsung Galaxy A8
- Samsung Galaxy A9 (2016)
- Samsung Galaxy Alpha G850F, G850T, G850M, G850FQ; G850Y
- Samsung Galaxy J1 (2016) J120F, J120H, J120M, J120M, J120T
- Samsung Galaxy J1 mini J105B/DS
- Samsung Galaxy J3 (2016) J320F, J320P, J3109, J320M; J320Y
- Samsung Galaxy J2 J200F, J200Y, J200G, J200H, J200GU
- Samsung Galaxy J5 J500FN, J500F, J500G, J500Y, J500M
- Samsung Galaxy J7 J700F, J700M, J700H
- Samsung Galaxy E5 E500F, E500H, E500HQ, E500M, E500F/DS, E500H/DS, E500M/DS
- Samsung Galaxy E7 E7000, E7009, E700F, E700F/DS, E700H, E700H/DD, E700H/DS, E700M, E700M/DS
- Samsung Galaxy Tab 4
- Samsung Galaxy Tab Pro
- Samsung Galaxy Tab Active
Jika perangkat Anda tidak ada dalam daftar tersebut, Anda tetap bisa mencoba tutorial ini. Jika tidak dicoba maka tidak akan pernah tau hasilnya! Sebelum memulai tutorial ini Ada baiknya Anda melepas SIM Card dan Memory SD Card serta pastikan daya baterai dalam kondisi penuh atau minimal 70-80%. Baiklah berikut tutorial byspass verifikasi akun Google di Samsung.
- Pertama download SideSync App dan install pada PC Komputer atau laptop.
- Jangan lupa hubungkan smartphone dengan WiFi untuk mengakses internet.
- Pada saat bagian meminta verifikasi akun Google hubungkan smartphone ke komputer atau laptop menggunakan kabel USB sehingga muncul tampilan pop-up seperti gambar dibawah ini dan lepaskan kembali lalu Anda pilih Google Chrome.
- Setelah terbuka, tulis link berikut https://goo.gl/7uGVMn pada alamat URL dan enter.
- Kemudian download file "Bypass any Samsung" yang ada dalam link tersebut.
- Lalu klik back nanti akan muncul notifikasi Galaxy Apps dan klik OK nanti Anda akan diarahkan ke aplikasi Galaxy Apps. Seperti gambar dibawah ini.
- Jika tidak muncul Galaxy Apps bisa juga dengan menghubungkan smartphone ke komputer atau laptop menggunakan kabel USB hingga muncul seperti cara nomor 3, lalu lepaskan lagi.
- Setelah Galaxy Apps terbuka, lalu tuliskan Es File Explorer pada kolom pencarian di aplikasi tersebut dan install. Nanti Anda harus login dulu dengan Samsung Account, jika belum punya silahkan daftar terlebih dahulu.
- Ketika proses download telah selesai, buka langsung aplikasi tersebut.
- Cari folder Download dan disitu nanti akan ada file "Bypass any Samsung" yang tadi telah Anda download.
- Install file "Bypass any Samsung" tersebut pada smartphone, ketika muncul notifikasi "install diblokir" atau "install blocked", Anda klik pengaturan atau setting lalu izinkan aplikasi tersebut dengan cara mengaktifkan "Sumber tidak diketahui".
- Setelah aplikasi terinstall buka aplikasi tersebut dan pilih pengaturan "Cadangkan dan Reset" atau "Backup and Reset".
- Dan pilih "Reset data Pabrik" atau "Factory data reset"
- Nanti akan muncul tampilan berikutnya dan pilih "Reset Perangkat" atau "Reset Device".
- Langkah terakhir klik "Hapus Semua" atau "Delete All"
- Otomatis smartphone akan melakukan restart dan tunggu sampai menyala.
Kini Anda bisa skip pengaturan awal sampai menucul homescreen tanpa takut lagi verifikasi Google Account yang tidak bisa di skip atau di next. Jika tutorial tersebut menurut Anda terlalu rumit, Anda bisa mencoba tutorial Bypass menggunakan kabel USB OTG.
Silahkan baca Cara Mengatasi Verifikasi Akun Google di HP Samsung menggunakan Kabel USB OTG. Demikian informasi tentang cara Remove, Disable, Bypass Google Account Lock FRP on any Samsung phone tanpa menggunakan kabel USB OTG yang dapat saya sampaikan, semoga bermanfaat.
Note: Jika perangkat Anda masih belum berhasil juga atau Anda menggunakan produk terbaru dari Samsung keluaran 2016 keatas bisa mengikuti video tutorial berikut ⇒ Cara Menghapus Verifikasi Akun Google di Samsung Galaxy (2016)
Silahkan baca Cara Mengatasi Verifikasi Akun Google di HP Samsung menggunakan Kabel USB OTG. Demikian informasi tentang cara Remove, Disable, Bypass Google Account Lock FRP on any Samsung phone tanpa menggunakan kabel USB OTG yang dapat saya sampaikan, semoga bermanfaat.
Note: Jika perangkat Anda masih belum berhasil juga atau Anda menggunakan produk terbaru dari Samsung keluaran 2016 keatas bisa mengikuti video tutorial berikut ⇒ Cara Menghapus Verifikasi Akun Google di Samsung Galaxy (2016)